12 February 2022
NILAI PENJUALAN MOBIL DI 2021 NAIK, MEREK MANA YANG TERLARIS ?
![]() Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) telah merilis data penjualan mobil di Indonesia selama 2021. Asosiasi itu mencatat, penjualan kendaraan bermotor pada tahun 2021 mengalami kenaikan yang signifikan baik secara wholesales maupun secara retail sales.
Gaikindo membeberkan bahwa penjualan mobil pada tahun 2021 mencapai 887.200 unit. Angka tersebut naik 67% dibandingkan yang tercatat pada tahun sebelumnya (532.407 unit). Penjualan mobil tertinggi tahun 2021 yaitu ada di bulan Desember. Penjualan secara grosir mobil per Desember 2021 mencapai 96.671 unit atau naik 68,1% secara tahunan dari realisasi Desember 2020 mencapai sebanyak 57.507 unit. Sementara itu, penjualan ritel naik 46,8% menjadi 101.479 unit.
Pada retail sales, selama tahun 2021 penjualannya mencapai 863.348 unit atau naik sekitar 49,2 persen, jika dikomparasikan pada periode yang sama di 2020. Nilai penjualan ini juga membuktikan adanya pemulihan pasar, daya beli masyarakat lambat laun mulai tumbuh naik.
"Tahun 2021 ini bergerak ke arah recovery, oleh karena itu dari kondisi ini, diproyeksikan 2022 itu kami inginnya lebih. Namun dengan berbagai asumsi pertimbangan, kami proyeksikan 2022 penjualan domestik bisa di kisaran 900 ribu unit," ungkap Sekretaris Umum Gaikindo, Kukuh Kumara.
Umumnya, masing-masing brand akan mencatat kenaikan penjualan. Tentang klasemen, diketahui Toyota masih mempertahankan sebagai merek terlaris di Indonesia. Wholesales-nya mencapai 295.768 unit dan retail sales mencapai 290.499 unit. Pabrikan tiga oval ini menemukan pangsa pasar sebanyak 33,6 persen.
Hasil tersebut telah melampaui capaian yang sama di tahun sebelumnya. Saat itu Toyota menjual 161.256 unit dan market share 30,3 persen. "Di tahun 2022 harapannya pasar dapat tumbuh lebih positif dan kami bisa mempertahankan posisi sebagai pemimpin pasar," ujar Direktur Pemasaran Toyota Astra Motor, Anton Jimmi.
Kedua diraih oleh Daihatsu yang mencatat whole sales mencapai 164.908 unit, serta retail sales 151.107 unit dengan market share 18,6 persen. Pada periode sebelumnya pangsa pasar Daihatsu berada pada level 17,1 persen.
Posisi ketiga didapatkan Mitsubishi yang merangsek dari sebelumnya berada di posisi lima, dan telah mengkompilasi sebanyak 107.605 unit penjualan sepanjang 2021, sedangkan retail sales-nya mencapai 104.407 unit. Secara total market share tiga berlian ini mencapai 12,1 persen.
Selanjutnya ada Suzuki yang masih tetap bertahan di posisi empat sebagai merek otomotif dengan penjualan terbanyak. Selama tahun 2021, wholesales Suzuki sebanyak 91.793 unit dan retail sales mencapai 89.596 unit dengan market share 10,3 persen.
Untuk posisi lima besar diisi oleh Honda yang mencatat pasokan unit dari pabrik ke jaringan penjualan mencapai 91.122 unit dan retail sales 91.393 unit. Pangsa pasar merek H besar ini serupa Suzuki sebesar 10,3 persen.
Terakhir, ada satu pabrikan China yang perlahan tapi pasti naik ke posisi delapan merek mobil dengan penjualan terlaris. Wuling pada 2021 mencatat wholesales mencapai 25.564 unit serta penjualan langsung ke konsumen sebanyak 23.920 unit.
Semula pada tahun 2020, Wuling berada di posisi sepuluh dengan market share 1,2 persen. Namun berkat peningkatan penjualan tersebut, pabrikan ini juga mampu menaikkan market share menjadi 2,9 persen. Selama penjualan mobil 2021, Wuling berhasil menggeser merek Hino dan Nissan. Namun belum bisa menggeser Isuzu.
Berikut ini adalah daftar 10 besar merek mobil dengan penjualan terbanyak pada tahun 2021.
OTHER ARTICLES
|
![]() Tamura - Automotive Spare Parts
Produk-produk dari Tamura dan VON diproduksi dengan memperhatikan setiap detail dan melewati berbagai tes uji coba agar memastikan kualitas produk kami yang terkirim pada anda adalah yang terbaik. SUBSCRIBE FOR NEWSLETTER
|
![]() ![]() ![]() ![]() |
Company Info
TAMURA INDONESIA
Head Office
Jl. Satu Maret, Kompleks Ruko CBD Palem, Blok B1 No.30
Pegadungan, Kalideres
Jakarta Barat, 11830
DKI Jakarta
Telp : 021-54317077
Fax : 021-54317077
Brach Office
Taman Surya 5, Blok RR1 No.7
Pegadungan, Kalideres,
Jakarta Barat
Customer Service
Layanan cepat / Order by call : 0811 9711 766 (Jam kerja : 09.00 - 17.00)
Whatsapp : 0811 9711 766
Wholesale, Reseller or Dropship
Untuk mendapatkan hak akses wholeseller, silahkan register dan beritahukan kepada kami nama anda, nama usaha (toko) anda dan alamat email yang terregister berserta link web anda atau account social media anda ke purchasing@tamura.id
Syarat dan ketentuan reseller dapat klik disini.
Supplier
Anda memiliki produk yang relevan dengan usaha kami, ajukan penawaran produk anda ke purchasing@tamura.id
Jam operasional :
Senin s/d Jumat : 09.00 - 17.00 WIB.
Sabtu - Minggu : Tutup.